Tungau debu (dust mites) berkembang biak maksimal di cuaca sejuk/dingin dan ruangan tertutup. Apa saja tanda-tanda umum keberadaan tungau di rumah Anda?

Tungau debu adalah alergen rumah yang dapat ditemukan di partikel debu di sekitar rumah. Meskipun Anda tidak dapat 100% menghilangkan tungau penyebab alergi ini, menjaga rumah Anda tetap bersih dan bebas dari debu akan membantu mengurangi jumlah tungau debu. Tungau debu berukuran mikroskopis dan tidak dapat dilihat dengan mata telanjang. Meskipun tak terlihat, keberadaan tungau debu diketahui dari tanda-tandanya.

Sebagai alergen rumah tangga biasa, tungau debu diketahui memicu gejala alergi di lebih dari 12 juta orang Eropa, menyebabkan ruam kulit dan iritasi pada hidung, mata, dan tenggorokan pada banyak penderita alergi.

Di Indonesia, berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga Surabaya, sebanyak 69.8% kasus rinosinusitis alergi kronis yang teridentifikasi positif disebabkan oleh alergi terhadap tungau debu rumah (TDM), yang mana 42.5% diantaranya terjadi pada anak-anak.

Rinosinusitis alergi kronis pada anak sangat menggangu aktifitas fisik dan sosial dalam kesehari-harian penderita maupun orang tua/pengasuh. Kondisi ini mempengaruhi kemampuan coping pengasuh beserta keluarga, kualitas hidup anak, dan keadaan keuangan orang tua/pengasuh. Rinosinusitis merupakan peradangan pada mukosa sinus paranasal dan hidung yang banyak dijumpai di masyarakat. Selengkapnya tentang penelitian FK Unair dapat dibaca di https://fk.unair.ac.id/rinosinusitis-alergi-kronis-pada-anak-akibat-alergi-tungau-debu-rumah.

Apa saja tanda-tanda paling umum dari alergi tungau debu?

Tungau debu bisa sangat mengiritasi orang dengan kondisi yang sudah ada eksim dan asma karena reaksi alergi yang dipicunya. Tungau debu sangat sulit dihindari. Gejala alergi disebabkan oleh zat dalam kotoran (feses) tungau debu – bukan makhluk itu sendiri.

Tanda-tanda paling umum dari alergi tungau debu rumah tangga adalah :

  • Hidung berair terus-menerus
  • Mata atau hidung gatal
  • Benjolan merah gatal di kulit Anda
  • Bersin
  • Sakit mata
  • Mengi atau kesulitan bernapas (memburuknya gejala asma)
  • Eksim yang meradang

Cara menghilangkan tungau debu di rumah

Vakum lebih sering

Menyedot debu secara teratur sangat penting karena debu rumah tangga mudah menumpuk. Serpihan kulit dan bulu hewan peliharaan dapat berkumpul mengendap di serat karpet yang menyebabkan gejala seperti pilek. Vakum setiap dua hari untuk mengatasi debu rumah tangga di sofa, lantai, dan karpet Anda untuk meminimalisir menunpuknya tungau debu berkumpul di tempat yang lebih lembut ini.

Untuk hasil yang maksimal gunakan vakum khusus debu mikro dan tungau yang sudah mendapat sertifikat dari organisasi asma. Vakum rumahan biasa kemampuan sangat terbatas untuk menyedot debu mikro dan tungau debu.

Beri ventilasi pada rumah Anda

Menjaga jendela tetap terbuka pada hari-hari yang lebih sejuk akan memungkinkan udara segar bersirkulasi di rumah Anda dan mengurangi kelembaban.

Basahi Kain Lap

Bersihkan debu secara teratur menggunakan kain lembab untuk menghindari partikel debu beterbangan dan menyebar di sekitar rumah Anda. Menggunakan kain lembab memungkinkan tungau debu menempel pada kain yang kemudian dapat dicuci untuk menghilangkan kotorannya.

Tambah Komentar Anda

© Quick Dry 2022. All rights reserved.

WhatsApp Kirim pesan WA
Call Now ButtonTelpon Kami Sekarang !